Pengepul 9 Jenis Bunga Raup Keuntungan Hingga Puluhan Juta
Pengepul 9 Jenis Bunga Raup Keuntungan Hingga Puluhan Juta
satumenitnews - Dengan berkembangan jaman memulai berwirausaha sebagai pengepul tanaman hias dapat menjadi salah satu peluang usaha di desa yang menjanjikan, karena bisnis ini masih sangat potensial untuk masa mendatang dengan banyaknya pemesanan.
Seperti yang dilakukan pengusaha muda warga Dusun Mlandi Desa Sumberdalem Kecamatan Kertek di masa virus pandemi Covid-19 memulai berwirausaha sebagai pengepul bunga hias baru berjalan 5 bulan sejak Juni 2020 bisa berpenghasilan hingga puluhan juta per bulan.
"Saya mencoba berwirausaha menjadi pengepul bunga baru berjalan 5 bulan sejak bulan Juni mas, ada 9 jenis bunga yang saya terima dari beberapa orang pemasok yang saya ajak setiap hari untuk mencari bunga di hutan dan di pinggir sungai," kata Dimas Hermawan (24) yang ditemui di rumahnya Kamis (15/10).
Dimas menjelaskan, jenis bunga yang diambil diantaranya bunga retusa, fanda jumbo, fanda asco mini, cimbi, anggrek glotis, amarilis, umbi dahlia, sedap malam, biji petonia.
Bunga-bunga yang ada banyak dipesan oleh pelaku usaha bunga hias dibeberapa tempat di wilayah Wonosobo dan luar kota Wonosobo.
"Selain itu, bunga tersebut dikirim menggunakan jasa pengiriman barang ke pemesan di Kalimantan, Sumatra, Bali, Jakarta, Bandung, Bekasi, Surabaya, NTT, NTB, Aceh, Sulawesi dan Negara tetangga Timor Leste. Dalam satu hari pengiriman bunga mencapai 1 kuintal, sedangkan harga bunga Rp 150.000 per kilo gram," bebernya.
"Alhamdulillah usaha yang saya lakukan membuahkan hasil, mendapat profit atau keuntungan bersih dari sisa modal keseluruhan termasuk pembelian bunga dari pemasok serta pembayaran upah packing dan lain-lain sekira 36 juta per bulan. Hasil tersebut merupakan riski yang harus di syukuri sebagai anugrah kenikmatan yang luar biasa dari Allah Swt," ucap Dimas Hermawan. (Budilaw79)
Tidak ada komentar