Breaking News

Laka Jalan Lingkar Timur, Pengendar Yamaha Vixion Luka Berat


Caption : Yama Vixion mengalami rusak berat pada bagian depan



KUDUS - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Lingkar Timur turut Desa Loram Wetan, Kecamatan Jati, Kudus, Jawa Tengah, antara pengemudi Truck Mitsubishi dengan pengendara sepeda motor Yamaha Vixion. Akibat kecelakaan tersebut, seorang pengendara sepeda motor luka berat.

Kanit Laka Satlantas Polres Kudus, Inspektur Dua Firman Abit Prasetya membenarkan kejadian tersebut. Kecelakaan terjadi pukul 07.30 WIB di Jalan Lingkar Timur.

"Iya tadi pagi ada laka antara pengemudi truk dan pengendara sepeda motor di Desa Loram Wetan," ujarnya saat dikonfirmasi awak media.

Firman menerangkan, kecelakaan bermula Truck Mitsubishi bernomor polisi S 8596 NF yang di kemudikan berinisial S (41) warga Sidoarjo berjalan dari arah utara ke selatan hedak putar balik.

Lebih lanjut, dari dari arah selatan ke utara berjalan Yamaha Vixion bernomor polisi K 2645 NR yang dikendarai Mukfi Alim (25) warga Desa Kirig, Kecamatan Mejobo.

Lanjut Firman, karena pengemudi truk mau putar balik ke arah utara kemudian karena jarak terlalu dekat sehingga terjadi beturan. Maka terjadilah laka lantas tersebut.

"Benturan keras terjadi mengakibatkan pengendara Vixion terpental dan jatuh dari kendaraan," jelas dia.

Akibat kecelakaan ini, pengendara Vixion mengalami luka berat dibagian kepala robek dan tangan kiri dan mengalami hilang kesadaran. 

"Pengendara Vixion saat ini dilarikan ke Rumah Sakit Mardi Rahayu Kudus untuk mendapatkan pertolongan," ungkap Firman.

Kecelakaan ini mengakibatkan kerugian materil sekitar Rp. 500 ribu.(yk)

Tidak ada komentar

Terbaru

 Pemerintah Kabupaten Wonosobo mengaku telah memperkenalkan program penataan dan penguatan Kawasan 5 Dieng Baru kepada Kemenparekraf beberap...